Artikel
Yudha Adhyaksa
02 Dec 2024
Tujuannya membuat Anda bergerak. Kalau Anda diberikan target carilah 5 tanah, tapi Anda tidak dapat, itu salah guru property Anda karena memberikan target terlalu rendah. Guru yang baik adalah yang bisa membuat murid berhasil mencapai mimpinya, yaitu menjadi Developer.
Untuk menuju kesitu, Anda, sang murid, harus merasakan perjuangan calon Developer. Bagaimana tidak nyamannya mencari tanah di akhir pekan, malam-malam survey, jauhnya perjalanan ke 1 lokasi, bertemu broker yang beraneka ragam karakternya, sampai berkali-kali ditolak Pemilik Tanah.
Semua Developer melaluinya, termasuk saya. Tidak mungkin Anda survey 1X langsung deal, kecuali Anda sudah memiliki reputasi sebagai Developer kondang sehingga Pemilik Tanah sendiri mau ditaklukkan secara sukarela.
Sebagai pemula, sebaik apapun persiapan Anda, sebanyak apapun belajar Anda, situasi di lapangan pasti tidak sesuai dengan pikiran Anda. Jadi yang penting, setelah belajar terjun ke lapangan dulu, lalu hadapi sesuai situasi real.
Agar fokus, inilah urutan Anda mencari tanah.
Ketika Anda temukan iklan tanah, hentikan kendaraan Anda, hubungi Penjual saat itu juga. Hidup Anda tidak pernah tenang lagi karena Anda sibuk mencari tanah. Itulah ciri khas Developer. Anda siap?
Dari 50X pencarian tanah, Anda akan menemukan 3 tanah yang layak. Dari 3 tanah dianggap layak, akan ada 1 tanah yang deal (terbeli)
Disini ada 3 pertanyaan, yang pasti timbul di benak Pemula dan inilah jawaban saya.
Mulai dari yang terdekat sekabupaten. Alasannya begitu Anda deal tanahnya, Anda akan sering kesana untuk urusan proyek. Jadi Anda mencari yang paling efisien dulu. Kalau tidak dapat, barulah mencari di provinsi lain. Tidak dapat juga, Anda dapat berpikir untuk melebarkan pencarian tanah ke pulau lain.
Tidak ada patokan pasti. Jika Anda fokus, Anda bisa menemukan dalam 3 bulan. Dengan catatan, sudah berilmu Developer dulu ya. Dan setiap orang berbeda-beda, member Fiqeeh.com ada yang mendapatkan dalam 2 hari.
Ada teman saya sampai 100 tanah selama 1 tahun. Bisa juga 3 tahun, tidak mendapat tanah alias gagal menjadi Developer karena niatnya kurang kuat. Saya sendiri setelah fokus mencari tanah, mendapatkan tanah setelah survey 35 lokasi dalam 3 bulan.
Nah, agar Anda fokus juga, saya berikan rekomendasi waktu dari saya. Waktu ini tidak terlalu cepat, atau terlalu lambat. Jadi bisa Anda penuhi meski status Anda pegawai selama niat Anda kuat.
Singkatnya kriteria tanah yang layak adalah layak bangun, berada di zona kuning, legalitas aman, biaya pematangan awal rendah dan pembayarannya tidak cash (hot deal).
Simak terus artikel tentang property syariah, dan Anda akan terkejut menemukan diri Anda jadi Developer Property Syariah suatu saat nanti.
Artikel
Mau bisnis syariah dengan menjadi Youtuber animator? Apakah Anda ingin mengembangkan diri di bidang digital? Saat ini profesi YouTuber sudah tidak asing terdengar. Anda bisa meraup cuan berlimpah d...
Yudha Adhyaksa
23 Sep 2022
Apakah Pengusaha Muslim Tahu? Dunia pekerjaan yang menurut Anda halal bisa saja tercampur sesuatu yang dilarang. Misalnya pada dunia kasir, ada beberapa bentuk kecurangan yang kerap terjadi. Sebelu...
Latifah Ayu Kusuma
22 Sep 2022
Standar Operasional Prosedur (SOP) merupakan sebuah dokumen yang berisi tentang prosedur kerja secara sistematis yang harus dilakukan dalam menyelesaikan suatu pekerjaan. Prosedur ini harus Anda taati...
Fiqeeh
07 Sep 2021
Daftar Sekarang
Dapatkan semua Kelas baru gratis
dengan berlangganan